Beranda Kota Metro Pilkada Di Tengah Pandemi Covid-19, Wagub Lampung Kunker Di Kota Metro Dan...

Pilkada Di Tengah Pandemi Covid-19, Wagub Lampung Kunker Di Kota Metro Dan Lampung Timur

475
0
BERBAGI

Metro, Mediatama New

Wakil Gubernur Lampung Chusnunia Chalim mengadakan kunjungan kerja (Kunker) dalam rangka pelaksanaan Pilkada serentak di Kota Metro dan Kabupaten Lampung Timur, Kamis (17/9/2020).

Di Kota Metro Chusnunia disambut Walikota Metro, Achmad Pairin d  ruang OR Setda Kota Metro bersama Ketua KPU Metro ,Nurris Septa Pratama, dan pejabat lainya. Sedangkan di Kabupaten Lampung Timur disambut Asisten I Bidang Pemerintahan, Syahmin Saleh di Aula Pemerintah Kabupaten setempat.

Kunjungan kerja ini menunjukan pentingnya menjaga kesehatan dalam pemilihan yang demokratis sesuai dengan asas-asas Pemilu, serta mencegah pencegahan pelanggaran antara peserta Pemilu yang berkompetisi mengikuti Pilkada.

Chusnunia menyampaikan, ada 8 (delapan) kabupaten/kota yang melakukan Pemilu dan salah satunya adalah Kota Metro. Dalam suasana yang berbeda di tahun ini kita harus melaksanakan Pilkada dengan antisipasi yang ketat.

“Kita harus tetap menjelaskan protokol kesehatan agar tetap terhindar dari virus corona. Saya tidak mau apabila nanti setelah Pilkada ada klaster baru dalam virus corona,” jelas Chusnunia.

Chusnunia juga mengingatkan, agar KPU bisa memperkecil faktor gangguan alam dan kemananan, menghindari konflik antara calon dan tim sukses.

“Saya ingin dengan adanya Pilkada di tengah pandemi ini, tetap harus menjadi Pilkada yang sehat,” ujarnya. (Joko).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here