Beranda Kota Metro DPRD Metro Apresiasikan Pencapaian Vaksin Di Kota Metro

DPRD Metro Apresiasikan Pencapaian Vaksin Di Kota Metro

220
0
BERBAGI

 

Metro, mediatananews. com

Komisi II DPRD Kota Metro apresiasi capaian vaksin di wilayah setempat menjadi yang tertinggi di Provinsi Lampung.

“Tentu capaian vaksinasi ini wajib diapresiasi. Ini raihan positif untuk herd immunity atau kekebalan kelompok dan salah satu upaya memutus mata rantai penyebaran covid-19 di Metro,” tukas Ketua Komisi II Fahmi Anwar, Minggu (30/01/2022).

Pihaknya juga turut mengapresiasi TNI, Polri, dan seluruh elemen masyarakat Metro yang berkolaborasi bersama-sama dengan pemerintah untuk sosialisasi maupun mempercepat capaian vaksinasi.

“Ini salah satunya t dampak positif dari pandemi. Dimana kita bisa gotong royong bersama untuk vaksinasi, saling bergandengan dengan pemerintah sebagai leading sector. Ini keberhasilan Kota Metro. Terlebih paramedis yang tak kenal lelah,” imbuhnya.

Karena itu, Komisi II berharap capaian maksimal vaksinasi bisa diiringi dengan kasus yang semakin sedikit. Artinya, jangan sampai lengah agar tidak ada lagi gelombang-gelombang baru kasus covid-19 di Metro.

“Tetap harus salinglah mengingatkan kalau kita masih pandemi, belum endemi. Artinya sosialisasi dan imbauan terus dilakukan, pun demikian masyarakat untuk selalu ikuti aturan dan patuhi prokes,”pungkas Fahmi. (Jok?)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here