Beranda News Wabup ALi Rahman Sambut Ribuan Mahasiswa KKN UNILA Di Kabupaten Way Kanan...

Wabup ALi Rahman Sambut Ribuan Mahasiswa KKN UNILA Di Kabupaten Way Kanan Tahun 2023

178
0
BERBAGI

WayKanan, mediatamanews.com

Wakil Bupati Drs. H. Ali Rahman, M.T menghadiri Acara Penerimaan Mahasiswa KKN dan PLP Universitas Lampung di Kabupaten Way Kanan Tahun 2023 di Gedung Serba Guna Pemkab Way Kanan, Kamis (05/01/2023).

Acara penyambutan tersebut dihadiri oleh Rektor UNILA, Prof. Dr. Ir. Lusmeilia Afriani, S.E.A.IPM, anggota Forum Komunikasi Pimpinan Daerah, para Staf Ahli Bupati, para Asisten Sekda, Sekretaris DPRD, Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah, Kepala Bagian Setdakab, Direktur RSUD ZAPA, Pimpinan Instansi Vertikal, Pimpinan Kecamatan Blambangan Umpu serta Kecamatan Umpu Semenguk.

Dalam sambutannya, Wabup Ali Rahman mengatakan  bahwa Pemerintah Kabupaten Way Kanan menyambut baik dan menyampaikan terima kasih atas kepercayaan UNILA yang telah memilih Kabupaten Way Kanan sebagai tempat Kuliah Kerja Nyata para Mahasiswa, yang diharapkan dapat membantu meningkatkan pengetahuan, ikut mencerdaskan masyarakat sehingga akan berimbas pada kesejahteraan masyarakat way kanan.

Wabup berharap kepada para Mahasiswa UNILA yang akan melaksanakan KKN, dapat melakukan identifikasi masalah yang ada dalam masyarakat. Dimana hal tersebut dapat menjadi bahan masukan bagi kita sebagai bahan perbaikan dimasa mendatang.

“Saya  harap kepada para Mahasiswa dapat lebih meningkatkan kepedulian dan empati kepada permasalahan yang dihadapi, sehingga mendorong terjadinya perubahan perilaku ditengah-tengah masyarakat, dan Mahasiswa sebagai pelaku perubahan (agent of change) dalam proses perubahan masyarakat untuk menjadi lebih baik”, ujar Wabup Ali Rahman.

Menurutnya mahasiswa sebagai agen pembaharuan harus mampu memposisikan dan menyesuaikan diri dengan masyarakat selama mengikuti KKN, karena Mahasiswa dapat berperan sebagai pemberi informasi, motivator, penghubung antar sistem atau fasilitator, lanjut Wabup saat menerima 1.016 Mahasiswa KKN UNILA di Kabupaten Way Kanan selama 40 Hari dimulai dari Tanggal 5 Januari sampai dengan 15 Februari 2023.

“Peran tersebut tidaklah mudah, karena permasalahan di masyarakat sangat kompleks dan beragam sebagai dampak perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, dan Mahasiswa sebagai kaum intelektual dan pembaharu, Mahasiswa harus memperkaya diri dengan berbagai pengetahuan dan meningkatkan kualitas, sehingga dapat memberikan kontribusi pemikiran bagi suksesnya pelaksanaan pembangunan”, pungkasnya. (Nelly )

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here