Beranda Kota Metro Kelurahan Yosodadi Raih Juara Umum Festival Lasqi Tingkat Kota Metro

Kelurahan Yosodadi Raih Juara Umum Festival Lasqi Tingkat Kota Metro

132
0
BERBAGI

Metro, mediatamnews.com

Lembaga Seni Qasidah Indonesia (Lasqi) kelurahan Yosodadi kecamatan Metro Timur berhasil meraih juara umum dalam Festifal Lasqi tingkat Kota Metro tahun 2023 yang di selenggarakan oleh DPD Lasqi Kota Metro selama 2 hari (13-14/12/2023) di hotel Grand Skuntum Kota Metro.

Dalam perlombaan tersebut Lasqi Kelurahan Yosodadi mengeluarkan 6 cabang lomba yaitu lomba Qosidah, Bintang Vokalis (Bivo) Remaja putra dan putri, Bivo dewasa putri, Pop religi remaja putra dan remaja putri.

Lurah Yosodadi Fitri Minarni, SH. MM mengucapkan terima kasih kepada seluruh peserta lomba yang telah meraih juara sehingga dapat meraih prestasi juara Umum pada Festifal Lasqi tingkat Kota Metro dan dapat mengharumkan kelurahan Yosodadi.

Fitri meminta kepada para pemenang juara I agar mempersiapkan diri dengan tetap berlatih untuk persiapan dalam lomba ke tingkat Provinsi di tahun depan dan bagi yang belum mendapatkan juara I agar dapat berlatih terus sehingga dapat mempertahankan juara umum di tahun depan.

“Alhamdulillah saya ucapkan selamat dan bangga atas pencapaian kalian semua seluruh peserta lomba, duta- duta pop religi dan bintang vokalis serta seluruh pengurus Lasqi kelurahan Yosodadi atas pencapaian juara Umum”, ungkapnya.

Sementara itu ketua Lasqi Kelurahan Yosodadi Hj. Miswati merasa senang dan bersyukur kepada Allah SWT karena dirinya tidak menyangka kalau 5 di antara 6 cabang lomba yang diikuti oleh Kelurahan Yosodadi berhasil memperoleh juara I, II dan III sehingga predikat juara umum bisa diraihnya.

“Syukur alhamdulillah hari ini kita mendapatkan juara umum dalam festival Lasqi tingkat Kota Metro, tentunya keberhasilan ini karena berkat kerja keras para peserta lomba dan usaha sejak persiapan hingga hari ini dan pencapaian gelar juara umum tersebut di raih karena mengantongi 5 juara dalam 5 katagori”, ucap Ketua Lasqi Yosodadi Hj. Miswati.

Miswati juga menjelaskan pencapaian gelar juara umum tersebut diraih dengan mengantongi juara 5 juara, yaitu juara 1 pop religi kategori remaja putri dan juara 3 bintang vokalis kategori remaja putri yang keduanya di raih oleh Amalia Amanah.

Untuk pop religi kategori remaja putra juara 1 dan
bintang vokalis remaja putra juara 3 di raih oleh Aron Faridho Zaldi, dan juara 2 bintang vokalis katagori dewasa putri di raih oleh Qoriatul Mutmainah.

“Untuk tahun 2022 lalu Lasqi Kelurahan Yosodadi juga berhasil menyabet juara satu bintang vokalis remaja putri dan juara 3 bintang vokalis remaja putra serta juara harapan I lomba Qosidah dan alhamdulillah tahun 2023 ini meningkat menjadi juara Umum”, pungkasnya (Joko)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here