Beranda Uncategorized Pemerintah Tiyuh Toto Katon Telah Menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Kepada 26...

Pemerintah Tiyuh Toto Katon Telah Menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Kepada 26 Keluarga Penerima Manfaat (KPM)

10
0
BERBAGI

Tulang Bawang Barat Mediatamanew.com- Pemerintah Tiyuh Toto Katon, Kecamatan Batu Putih, Kabupaten Tulang Bawang Barat, Lampung menyalurkan Bantuan Langsung Tunai(BLT) kepada 26 Keluarga Penerima Manfaat(KPM).

Penyaluran BLT tersebut berlangsung di aula Balai Tiyuh Toto Katon yang di hadiri Oleh PJ Kepalo Tiyuh , Tatok, Aparatur Tiyuh, anggota BPT dan masyarakat penerima BLT, ujar Tatok PJ Kepalo Tiyuh Toto Katon pada Selasa 17 Desember 2024.

PJ Kepalo Tiyuh Tatok mengatakan penyaluran BLT Toto Katon diberikan kepada 26 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) selama Empat bulan.

“kita sudah bagikan BLT kepada 26 KPM dari dana desa tahap pertama tahun 2024, terhitung selama empat bulan, dari Januari sampai april, dengan rincian per bulan 300.000 masing-masing Keluarga Penerima Manfaat (KPM) mendapatkan 1200.000,” kata Tatok

Dirinya berharap bantuan langsung tunai yang di berikan bisa di gunakan dengan sebaik-baiknya sehingga bisa bermanfaat untuk kebutuhan sehari hari tukasnya.

“Semoga Bantuan langsung tunai (BLT) ini bisa bermanfaat bagi penerima, bisa di gunakan untuk kebutuhan keluarga sehari-hari sehingga bisa menopang ekonomi keluarga,” ucapnya.

Saya, selaku Pj Kepalo Tiyuh Toto Katon menyampaikan apresiasi yang sebesar-besarnya atas dukungan dan kerja sama masyarakat dalam pelaksanaan program ini.

Program BLT ini merupakan salah satu wujud nyata perhatian pemerintah untuk membantu meringankan beban masyarakat, terutama di masa-masa sulit seperti sekarang.

Oleh karena itu, saya berharap bantuan ini dapat digunakan dengan bijaksana untuk memenuhi kebutuhan yang paling mendesak dan memberikan manfaat bagi keluarga masing-masing.

Bagi masyarakat yang menerima bantuan, saya mengajak untuk senantiasa bersyukur dan tetap optimis dalam menghadapi masa depan.

Sementara itu, bagi yang belum mendapatkan, mari kita terus berdoa dan berusaha bersama untuk mencari solusi terbaik.

Terakhir, saya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu kelancaran proses pendataan hingga penyaluran BLT ini. Semoga program ini dapat memberikan manfaat yang sebesar-besarnya, serta membawa keberkahan bagi kita semua tutupnya.(Johan)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here