Tubaba,mediatamanew.com
Bupati Tubaba Ir.H.Umar Ahmad, SP kunjungi Wisata Petik Melon di kelurahan Daya Murni, kecamatan Tumijajar, Kabupaten Tulang Bawang Barat, senin (13/12/21).
Dalam kesempatan itu Bupati Umar Ahmad mengapresiasi Wisata Petik Melon yang juga merupakan salah satu destinasi wisata di kabupaten Tulang Bawang Bara
” Dari usaha kebun melon ini merupakan contoh bagi masyarakat Tubaba yang ingin mengembangkannya, apalagi ini di jadikan tempat wisata petik melon di bumi Ragem sai mengi wawai,” kata Bupati yang di sampaikan Kepala Dinas (kadis) Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Mansyur Yusuf.
Dirinya mengajak wisatawan luar maupun dalam kabupaten Tubaba untuk berkunjung sekaligus menikmati buah melon secara langsung
“Silahkan berkunjung di wisata kebun melon untuk merasakan indahnya suasana Destinasi baru di Tubaba, berbagai macam jenis buah melon juga bisa di rasakan seperti melon jenis Golden Alisha, Alina, dan Golden Apollo,” jelasnya.
Dalam kesempatan kunjungan Bupati Tubaba Umar Ahmad di Wisata Petik Melon tersebut dirinya didampingi Ketua DPRD Tubaba Ponco Nugroho, Anggota DPRD Tubaba Nadirsyah, Anggota DPRD Tubaba Ansyori, Kepala Dinas Pertanian Ir.Samsul Komar, Kepala Dinas Pemuda Olahraga Mansyur Yusuf (Asep).