Metro, Mediatamanews.com
Sekretaris Dewan Pimpinan Wilyaha (DPW) Partai Kebangkitan Bangsa Lampung, Seh Ajeman melantik Pengurus Dewan Pengurus Anak Cabang (DPAC) PKB se-Kota Metro di Aula Kantor Cabang NU Kota Metro, Kamis (1/12/2022).
Pelantikan yang dihadiri Anggota DPRD Provinsi Lampung H Maksum Asrori dari Fraksi Kebangkitan Bangsa, Ketua dan Wakil Ketua Dewan Syuro DPC PKB, KH Dimyati dan KH Zamroni Ali, Ketua DPC, KH Wahid, Sekretaris DPC PKB Metro Yusron itu dikemas dalam acara Silaturahmi DPW PKB Lampung dengan DPC, DPAC PKB se-Kota Metro.
Sekretaris DPW, Seh Ajeman usai melantik menyampaikan ucapan selamat dan meminta kepada seluruh Pengurus yang baru dilantik untuk segera melakukan kerja dan konsolidasi dengan pengurus Ranting dan kader-kader partai.
Menurut Seh Ajeman, kerja partai harus dilakukan secara masif di tengah masyarakat melalui struktur partai dari tingkat Cabang sampai Ranting.
Dia juga berpesan untuk menang dan bisa membentuk Fraksi sendiri di Kota Metro agar disetiap kelurahan dibentuk koordinator di setiap TPS di 22 dengan minimal 5 orang dalam setiap TPS.
Sementara, Ketua DPC PKB Kota Metro, Wahid Asy’ari mengungkapkan melalui acara Pelantikan dan silaturahmi ini kedepan PKB punya Fraksi sendiri, karena selama ini PKB selalu bergabung dengan Partai Politik lain untuk mbentuk Fraksi.
“Tujuan kegiatan hari ini mensinergikan struktur PKB di Kota Metro. Saat ini PKB di Kota Metro baru menseragamkan pengurus sampai tingkat DPAC, sedangkan untuk Ranting baru dalam proses pemesannan dan termasuk plang masih pesan”, katanya.
Wahid dalam kesempatan itu sempat menyinggung bila kepengurusan DPC PKB Kota Metro yang dipimpinnya belom dilantik pasca mundurnya Gus Sodiq dari Ketua DPC PKB beberapa waktu lalu.
“Kepungurusan DPC PKB sampai saat ini belom dilantik, secara dejur sudah syah, tinggal resepsinya yang belom”, ungkapnya. (Red)