Lampung Tengah, mediatamanews.com.
Bupati Lampung Tengah Musa Ahmad menerima kunjungan auduensi Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Lampung Tengah
di rumah dinas Bupati Komplek Nuwo Balak Selasa (29/08/2023).
Dalam kesempatan tersebut turut hadir Ketua KNPI Provinsi Lampung beserta pengurus, Staf Ahli, Kepala Kesbangpol, Sekertaris Disporapar, Ketua dan Sekertaris Caretaker KNPI Lampung Tengah.
Ketua KNPI Lampung Iqbal Ardiansyah mengucapkan Terima kasih atas pertemuan hari ini, dimana Besok 30 Agustus akan diadakan Rapimda dan Musyawarah Daerah KNPI Lampung Tengah Ke XIII. KNPI Lampung Tengah yang sempat vakum beberapa saat harus bangkit dan memberikan kontribusi dalam kemajuan Kabupaten Lampung Tengah.
Iqbal juga mengatakan Bupati Lampung Tengah Musa Ahmad memiliki darah KNPI, tentunya hal tersebut merupakan keuntungan KNPI Lampung Tengah untuk bangkit.
Dirinya yakin esok hari pada saat Musda, Kader KNPI bisa memimpin dan melanjutkan estafet kepemimpinan dengan baik guna kemajuan KNPI Lampung Tengah.
Sementara itu Bupati Lampung Tengah Musa Ahmad dalam arahannya mengatakan KNPI merupakan induk dari Organisasi Kepemudaan, tentunya KNPI harus bisa memberikan contoh yang baik kepada organisasi kepemudaan yang lain di Lampung Tengah.
Dirinya mencontohkan bahwasanya Anggota KNPI saat ini harus bisa berinovasi dan mengikuti perkembangan jaman dalam memajukan organisasi ini .
“Dalam memajukan organisasi ini tentunya memiliki skill dan keunggulan di masing masing anggotanya.”, icapnya.
Dia yakin esok hari akan terpilih pimpinan KNPI Lampung Tengah yang baru dan tentunya bisa bersama sama Pemerintah, OKP, dan Steakhokder terkait untuk memajukan Kabupaten Lampung Tengah semakin berjaya”, tandasnya( Jo)